Bantu Milenial untuk Menjawab Perubahan Zaman, Anggota DPR Ini Siapkan Program Sumbar Cerdas

Anggota DPR RI Fraksi Partai Demokrat Mulyadi memberikan bantuan kepada para pemuda pemudi di Sumatera Barat. Bantuan dana pendidikan yang ia salurkan bertujuan untuk mempersiapkan generasi muda Minang dalam menghadapi tantangan perubahan zaman. Sebagaimana yang diketahui, zaman terus bergerak maju hingga kini memasuki era industri 4.0.

Oleh karenanya, lanjut Anggota Komisi III DPR ini, menyiapkan tenaga kerja yang terampil melalui bantuan dana pendidikan adalah salah satu cara menjawab tantangan perubahan zaman. Tak hanya itu, Mulyadi juga telah menyiapkan program Sumbar Cerdas. Dalam program tersebut nantinya akan didirikan rumah dekade atau rumah pemberdayaan pemuda dan tenaga kerja terdepan untuk para milenial dan masyarakat yang membutuhkan pekerjaan.

Biaya bantuan pendidikan untuk masyarakat kecil di Sumbar, kata Calon Gubernur Sumatera Barat ini, juga akan terus diadakan sebagai salah satu upaya untuk memajukan tanah Minang. "Dengan Sumbar Cerdas, Insya Allah masyarakat kecil akan kita bantu untuk menyekolahkan anak anaknya dan generasi muda serta masyarakat yang berminat akan kita tingkatkan kompetensinya melalui rumah dekade," pungkasnya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *