
PSI Buka Gelombang Kedua Pendaftaran Konvensi Calon Kepala Daerah
Partai Solidaritas Indonesia (PSI) membuka pendaftaran gelombang kedua Konvensi Kepala Daerah yang akan bertarung di Pilkada 2020. “Gelombang kedua dibuka dengan sejumlah pertimbangan. Pertama, perluasan partisipasi diperlukan untuk meningkatkan kompetisi. Semakin banyak kandidat, semakin ketat persaingan kualitas, dan pada gilirannya semakin baik bagi publik,” kata Ketua Panitia Konvensi PSI, Isyana Bagoes Oka dalam keterangan tertulis, Rabu (12/2/2020). Kedua, PSI hendak membuka pintu bagi mereka yang belum sempat mendaftar.
“Namun, bagaimanapun para peserta gelombang pertama memiliki keunggulan dalam soal waktu. Karena dari sekarang mereka sudah bisa melakukan sosialisasi diri ke konstituen,” lanjut Isyana. Untuk gelombang kedua, pendaftaran dibuka mulai 7 Februari 2020 sampai 15 Maret 2020. Belum seminggu dibuka, pendaftar gelombang kedua sudah mencapai 31 orang. Untuk pendaftaran offline gelombang kedua, bisa datang ke kantor DPW atau DPD PSI bersangkutan. Sementara untuk pendaftaran online, sila kunjungi www.psi.id/daftarpilkada2020.
Khusus untuk Tangerang Selatan dan Surabaya di mana PSI memiliki satu fraksi, digelar seleksi wawancara terbuka dengan melibatkan juri independen. Para peserta yang lolos seleksi wawancara gelombang pertama telah diumumkan pada 30 Januari lalu. Sebanyak 11 bakal kandidat untuk Tangerang Selatan dan 6 bakal kandidat untuk Surabaya dinyatakan lulus. 1. Ade Irawan 2. Azmi Abubakar 3. Fahd Pahdepie 4. Kemal Mustafa Sudarma 5. Kemal Pasya 6. Kokok Herdhianto Dirgantoro 7. Mikhail Gorbachev Dom 8. Muhammad 9. Siti Nur Azizah 10. Suhendar 11. Tomi Patria Edwardy
1. Budi Santoso 2. Dwi Astutik 3. Firman Syah Ali 4. Gunawan 5. Sally Azaria 6. Zahrul Azhar Asumta Mereka kemudian masuk ke tahap selanjutnya, yaitu sosialisasi ke konstituen hingga 8 April 2020, dan menjalani debat antar bakal kandidat. Selanjutnya, akan digelar survei elektabilitas para bakal kandidat.